Cek Resi Standard Express dari Korea Termudah

Korea adalah negara pengekspor barang yang berkualitas sehingga tak heran barang dari korea diburu oleh banyak orang di Indonesia dan mungkin anda adalah salah satunya.

Banyak marketplace yang menyediakan pembelian dari luar negeri termasuk dari Korea. Untuk mengirimkan barang dari Korea ke Indonesia digunakanlah layanan pengiriman barang luar negeri yang dinamakan dengan Standard Express.

Bagi yang masih bingung bagaimana sebetulnya proses pengiriman barang menggunakan Standard Express dan Cek Resi Standard Express, silahkan simak ulasan berikut ini:

Proses Pengiriman Standard Express

Cek Resi Standard Express dari Korea Termudah

Pertama anda belanja barang tertentu kemudian melakukan pembayaran yang kemudian dikonfirmasi oleh penjual. Setelah itu tahap selanjutnya adalah melalui tahap pengemasan produk yang dipesan tersebut yang selanjutnya di kirimkan ke jasa pengiriman barang.

Nantinya pembeli akan mendapatkan nomor resi barang pesanan. Nomor resi yang akan didapatkan adalah resi Standard Express.

Namun sayangnya nomor resi yang telah di dapatkan tersebut tidak akan dapat digunakan untuk mengecek lokasi barang. Nomor resi tersebut dikeluarkan secara otomatis untuk setiap pesanan oleh sistem.

Nomor resi tersebut tidak dapat dicek di situs manapun kecuali di situs Bea Cukai. Dan anehnya untuk dapat mengetahui dimana barang tersebut hanya ketika telah sampai di Indonesia.

Barang akan sampai di Indonesia rata-rata memakan waktu sekitar 2 hingga 3 hari. Itu artinya resi akan dapat dilacak hanya ketika 2 hingga 3 hari pemesanan.

Baca Juga : Jenis-jenis Promosi Penjualan yang Harus Dipahami

Cara Cek Resi Standard Express

Untuk dapat mengecek barang yang telah tiba di Indonesia dapat dilakukan dengan cara berikut ini:

  1. Kunjungi situs resmi Bea Cukai melalui link: https://www.beacukai.go.id/barangkiriman.html
  2. Setelah masuk ke halamannya selanjutnya ada dua kolom yang harus diisi.
  3. Kolom pertama isi dengan nomor resi dan yang kedua isi dengan captcha.
    Jika sudah klik Submit.
  4. Jika barang telah tiba di Indonesia maka akan muncul informasi detail mengenai barang yang dipesan.
  5. Terakhir barang akan diambil oleh jasa pengiriman barang lokal seperti J&T, JET, Tiki, dan lainnya untuk di kirim ke alamat.

By admin